Site icon Cenderawasih Pos

Diguyur Hujan, Sejumlah Penerbangan ke Wamena Delay

Armada Trigana Air Service saat mendarat di Bandara Wamena, Selasa (30/8) kemarin. (FOTO: Denny/ Cepos )

WAMENA- Akibat cuaca yang kurang bersahabat lantaran Kota Wamena dan sekitarnya sejak semalam diguyur hujan deras, membuat sejumlah penerbangan, baik untuk penumpang maupun cargo harus mendelay jadwal penerbangannya dari Jayapura ke Wamena, Selasa (30/8).

   Manager Trigana Air Service Wamena, Michael Biduri ketika dikonfirmasi melalui selulernya membenarkan adanya perubahan jadwal penerbangan, khususnya Trigana Air Service dari Jayapura ke Wamena, baik itu untuk penerbangan penumpang maupun penerbangan cargo.

“Benar kita memunda jadwal penerbangan akibat cuaca yang tidak bersahabat, kami tidak bisa memaksakan diri untuk terbang, sebab kalau terjadi sesuatu sangat riskan bagi kami,” ungkapnya Kepada Cenderawasih Pos, Selasa (30/8) kemarin.

Michael menjelaskan, untuk penerbangan penumpang, jadwal awalnya sudah terpenuhi artinya untuk slot pertama sudah masuk meskipun dalam keadaan cuaca yang hujan di Wamena, namun jarak pandang dari pilot masih bisa, baik untuk menerbangkan dan mendaratkan pesawat,

“Namun untuk slot time kedua, tidak bisa dilakukan dan harus mendelay penerbangan, sebab di ujung landasan sudah tertutup oleh awan sehingga jarak pandang untuk mendaratkan pesawat semakin berkurang, karena itu harus menunggu lagi agar awan yang menutupi itu hilang,” jelasnya.

Ia memastikan penerbangan dilanjutkan pada siang hari setelah ada sedikit sinar matahari yang memudarkan awan yang menutupi ujung landasan Bandara Wamena.

“Jika cuaca bagus maka pukul 12.00 WIT sudah masuk penerbangan kedua dari Jayapura, namun karena cuaca tidak mendukung, sehingga penerbangan baru dilakukan pukul 13.20 WIT,” bebernya.

Michael juga menambahkan, untuk penerbangan cargo sendiri baru aktif sekitar pukul 11.30 WIT, sedengakan pukul 11.00 WIT ke bawah tidak ada pesawat cargo yang masuk ke Wamena mengangkut barang dari Jayapura.

“Cuaca memang sangat berpengaruh, ini kendala yang sudah sering dihadapi di Wamena, penerbangan memilih untuk mendelay jadwalnya apabila cuaca di Wamena dalam keadaan hujan, ini  untuk mengantisipasi hal -hal yang tak diinginkan,” tutupnya. (jo/tho)

Exit mobile version