Site icon Cenderawasih Pos

Karel Dadimu Pemenang Lomba Menulis Surat Untuk Kapolri di Sapa Jokowi

Presiden Joko widodo menjadi Inspektur Upacara peringatan Hari Bhayangkara ke-76 yang  dipusatkan di Akademi Kepolisian, Semarang, Selasa (5/7). (FOTO: Humas Polda Papua)

Jayapura – Presiden Joko widodo menjadi Inspektur Upacara peringatan Hari Bhayangkara ke-76 yang dipusatkan di Akademi Kepolisian, Semarang, Selasa (5/7).

Usai pelaksanaan Upacara dan Syukuran Hari Bhayangkara ke-76, Presiden Jokowi sempat mengunjungi Stand UKM yang digelar oleh masyarakat dari beberapa Polda di Wilayah Pulau Jawa.

Sebelum memasuki areal UKM, Jokowi melihat Alsus dan Alutsista Polri serta melihat Karya Lomba Anak Bangsa yang diselenggarakan Polri dalam rangka Hari Bhayangkara ke-76.

Di sana tampak hadir para pemenang juara 1 Lomba Kreasi Setapak Perubahan Polri Tahun 2022 , hadir juga salah satu pemenang Menulis Surat Untuk Kapolri yang berasal dari Kabupaten Asmat Provinsi Papua yaitu Karel Dadimu.

Pada momen itu Karel Dadimu disapa oleh Presiden Negara Republik Indonesia Joko Widodo. Jokowi juga sempat berbincang dan menanyakan kepada Karel apakah ia ingin menjadi Polisi.

“Kamu ingin jadi Polisi ?,” tanya Presiden Jokowi.

“Siap Pak,” Jawab Karel dengan tegas.(gin/gin)

Exit mobile version