Wednesday, April 24, 2024
25.7 C
Jayapura

Sampah Plastik Masih Berserakan Di Sepanjang Pantai Holtekamp

Sampah plastik masih berserakan di atas pasir Pantai Holtekamp Distrik Muara Tami Kota Jayapura, Sabtu (13/6). ( FOTO: Yewen/Cepos)

JAYAPURA- Pantai Holtekamp yang merupakan salah satu pantai tujuan wisata di Kota Jayapura teryata masih berserakan sampah plastik, seperti botol plastik air mineral, botol minuman keras (miras), dan berbagai sampah plastik lainnya yang terlihat berserakan di sepanjang Pantai Holtekamp.

 Dari pantauan Cenderawasih Pos, sampah plastik terlihat berserakan di sepanjang pantai Holtekamp di areal dekat kapal rusak. Bahkan terlihat sepanjang pasir hampir dibalut oleh sampah plastik yang berserakan di mana-mana.

 Salah satu warga masyarakat yang mengunjungi Pantai Holtekamp, Mina mengatakan, Pantai Holtekamp merupakan salah satu pantai yang sering dikunjungi oleh masyarakat. Apalagi dengan adanya jembatan Youtefa atau jembatan merah sebagai penghubung antara Hamadi dan Holtekamp tentu mengundang banyak warga yang akan datang berekreasi di Pantai Holtekamp. Oleh karena itu, perlu diperhatikan kebersihannya.

Baca Juga :  Pemprov Papua Lakukan Pengendalian Inflasi Jelang Idul Fitri

 “Kita bisa lihat sepanjang tempat ini banyak sekali sampah plastik yang berserakan. Seharusnya ini menjadi perhatian bagi semua pihak, terutama pemerintah dan masyarakat yang mempunyai lokasi untuk membersihkannya,” katanya kepada Cenderawasih Pos, Sabtu (13/6).

Oleh karena itu, Mina berharap, pemerintah daerah melalui instansi terkait dan warga masyarakat yang mempunyai lokasi tempat rekreasi di Pantai Holtekamp bisa memperhatikan kebersihan di lokasinya masing-masing. “Jika pantai ini bersih dari sampah, maka banyak warga masyarakat yang akan mengunjungi dan menikmati keindahan dari Pantai Holtekamp ini,” ujarnya. (bet/wen)

Sampah plastik masih berserakan di atas pasir Pantai Holtekamp Distrik Muara Tami Kota Jayapura, Sabtu (13/6). ( FOTO: Yewen/Cepos)

JAYAPURA- Pantai Holtekamp yang merupakan salah satu pantai tujuan wisata di Kota Jayapura teryata masih berserakan sampah plastik, seperti botol plastik air mineral, botol minuman keras (miras), dan berbagai sampah plastik lainnya yang terlihat berserakan di sepanjang Pantai Holtekamp.

 Dari pantauan Cenderawasih Pos, sampah plastik terlihat berserakan di sepanjang pantai Holtekamp di areal dekat kapal rusak. Bahkan terlihat sepanjang pasir hampir dibalut oleh sampah plastik yang berserakan di mana-mana.

 Salah satu warga masyarakat yang mengunjungi Pantai Holtekamp, Mina mengatakan, Pantai Holtekamp merupakan salah satu pantai yang sering dikunjungi oleh masyarakat. Apalagi dengan adanya jembatan Youtefa atau jembatan merah sebagai penghubung antara Hamadi dan Holtekamp tentu mengundang banyak warga yang akan datang berekreasi di Pantai Holtekamp. Oleh karena itu, perlu diperhatikan kebersihannya.

Baca Juga :  Penyerapan Anggaran Tunggu Revisi DAU dan DBH

 “Kita bisa lihat sepanjang tempat ini banyak sekali sampah plastik yang berserakan. Seharusnya ini menjadi perhatian bagi semua pihak, terutama pemerintah dan masyarakat yang mempunyai lokasi untuk membersihkannya,” katanya kepada Cenderawasih Pos, Sabtu (13/6).

Oleh karena itu, Mina berharap, pemerintah daerah melalui instansi terkait dan warga masyarakat yang mempunyai lokasi tempat rekreasi di Pantai Holtekamp bisa memperhatikan kebersihan di lokasinya masing-masing. “Jika pantai ini bersih dari sampah, maka banyak warga masyarakat yang akan mengunjungi dan menikmati keindahan dari Pantai Holtekamp ini,” ujarnya. (bet/wen)

Berita Terbaru

Artikel Lainnya